Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2012

Memperbaiki Rumah dan Bangunan Tua

Gedung Arsip Nasional, Jakarta (1760) salah satu bangunan bersejarah di Indonesia yang harus dilestarikan . Indonesia memiliki banyak bangunan tua dan bersejarah yang dibangun sebelum adanya semen, yang digunakan untuk dinding pada bangunan, mereka biasa menggunakan "Gamping" atau kapur hidup sebagai pengikat untuk pasangan bata, plester dan acian. Banyak dinding bangunan tua di Indonesia yang telah rusak dan diperbaiki dengan cara yang salah. Dalam memperbaiki bangunan tersebut harus menggunakan teknik dan bahan yang sama. Sangat penting bagi pemilik, desainer dan kontraktor memahami cara terbaik dalam melestarikan bangunan warisan kita. Gamping Ketika batu kapur dipanaskan lebih dari 900 °C secara kimiawi batu kapur berubah menjadi quicklime dan dengan penambahan air menjadi Hydrated lime atau Kapur hidup. Bahan ini kemudian akan berubah secara kimiawi lagi apabila dicampur dengan air yang banyak serta akan mengikat setiap partikel pasir atau agregat yang sejenis, hal ini